Selasa, 29 Oktober 2013

7 Saran Untuk Memperbaiki Hubungan Anda Dengan Al-Qurãn


Apakah anda salah seorang yang jarang menyentuh Al-Qurãn? Atau, justru anda membacanya setiap hari, tapi tidak merasakan manfaat atau hasil yang semestinya? Apa pun masalahnya, di bawah ini ada saran-saran sederhana untuk menjalin hubu-ngan baik dengan Al-Qurãn.

1. Sebelum menyentuhnya, periksa hati anda

Ini cara yang benar-benar bermanfaat sebelum anda memegang Al-Qurãn. Tanya hati anda, sejujurnya, mengapa anda hendak membacanya. Apakah anda hanya ingin mendapatkan sebuah informasi, yang kemudian anda abaikan? Ingatlah bahwa Rasulullah saw digambarkan oleh istri beliau sendiri (Aisyah) sebagai Al-Qurãn berjalan (the walking Qurãn). Dengan kata lain, beliau tidak  hanya membaca Al-Qurãn, tapi hidup berdasar Al-Qurãn.


2. Berwudhulah

Berwudhu adalah persiapan fisik dan mental untuk mengingatkan bahwa anda tidak hendak membaca sebuah buku biasa. Anda hendak berinteraksi dengasn Tuhan anda. Dengan demikian, member-sihkan diri (lahir dan batin) adalah langkah pertama yang mutlak harus dilakukan.

3. Bacalah 5 menit saja setiap hari

Terlalu sering kita berpikir  untuk selama – sedikitnya – satu jam. Bila anda tak punya kebiasaan membaca
secara teratur, waktu sekian itu terlalu lama. Mulailah dengan hanya lima menit. Bila anda bersungguh-sungguh dengan langkah pertama ini, in syaAllah, anda akan tahu bahwa yang lima menit itu akan menjadi sepuluh, kemudian setengan jam, lalu satu jam, dan mungkin lebih lama lagi!

4. Pastikan bahwa anda memahami apa yang dibaca

Lima menit membaca Al-Qurãn dalam bahasa aslinya sudah bagus, tapi anda harus memahami apa yang dibaca. Pastikan bahwa anda memiliki terjemahan Al-Qurãn yang baik dalam bahasa yang paling anda pahami. Bacalah selalu terjemahan dari ayat yang anda baca.

5. Ingat, Al-Qurãn lebih interaktif dari sebuah CD

Di zaman CD-Rom dan program-program komputer 'interaktif' seperti sekarang, sebagian orang menganggap buku sebagai pasif dan membosankan. Tapi Al-Qurãn tidak demikian. Ingat! Ketika anda mem-baca Al-Qurãn, anda berinteraksi (melakukan hubungan timbal balik) dengan Allah. Ia
berbicara kepada anda. Karena itu, perhatikanlah.

6. Jangan hanya membaca tapi dengarkanlah juga

Sekarang begitu banyak kaset dan CD Al-Qurãn. Beberapa di antaranya ada yang disertai terjemahannya. Dengan demikian, anda bisa mendengarkannya melalui walkman atau pemutar CD di mobil anda. Lakukan ini sebagai tambahan, bukan sebagai pengganti membaca.

7. Berdoalah

Minta Allah membimbing anda ketika anda membaca Al-Qurãn. Tujuan anda adalah tulus, karena cinta kepada Allah, anda berinteraksi dengan membaca, memahami dan menerapkan firmanNya. Doa ini akan menjadi penolong terbaik anda ketika anda membaca Al-Qurãn. ∆

Sumber:http://english.islamway.com/bindex.php?section=article&id=87

Tidak ada komentar: